Jasa Pengacara Perdata Umum
Hubungi KamiKeadialan Anda Adalah Prioritas Kami
Perkara perdata umum yang memang tidak bisa diselesaikan dengan negosiasi akan membutuhkan pengadilan. Demi cepat terselesaikannya persilisihanatau masalah antara kedua pihak, pengadilan memang menjadi jalan terakhir.
Perkara perdata umum sendiri diartikan sebagai sebuah perselisihan antara kepentingan sekelompok orang maupun perorangan. Bisa antara perseorangan, perseorang dengan sekelompok orang, juga bisa antara sekelompok orang dengan sekelompok orang. Bisa itu antara warga negara, bisa juga antar warganegara dengan badan pemerintah.
Cukup banyak masalah atau perkara yang masuk dalam kategori ini. Sebab apa yang terjadi di sini adalah terganggunya kepentingan, bukan untuk mengganggu atau menyimpang dari hukum negara. Dan karena ini pula, lahir hukum perdata yang bisa menjadikan sebuah perselisihan bertemu titik orang dengan lembaga dari pemerintah, yaitu pengadilan.
Perkara yang Masuk Dalam Perdata Umum
Mengerti beberapa contoh perkara perdata umum yang paling banyak dijumpai mungkin akan membantu Anda dalam membuat keputusan. Beberapa contoh yang termasuk dalam perdata umum adalah gugatan pencemaran nama baik, pembetulan asal usul orang, permohonan ganti nama, gugatan lelang eksekusi, gugatan wanprestasi, gugatan sengketa kerjasama, kasus hutang piutang, dan perbuatan melawan hukum.
Salah satunya hutang piutang, yang sering kali dianggap sebagai kasus pidana. Yang mana padahal hutang piutang termasuk dalam perkara perdata umum.
Dan mungkin masih ada kasus-kasus lainnya yang banyak dikra sebagai kasus pidana, namun ternyata perkara perdata. Bagaimana seorang warga negara tanpa latar belakang di bidang hukum bisa mengetahuinya?
Bisa dengan mendapatkan konsultasi hukum di kantor advokat atau dengan jasa pengacara. Jauh lebih baik begini, sebab Anda atau siapapun kerabat Anda yang sedang membutuhkannya jadi tahu apa yang perlu dilakukan. Keadilan untuk siapa saja juga lebih terjamin apabila menggunakan jasa pengacara.
Hal yang Perlu Diketahui Dari Perkara Perdata Umum
Dalam perdata, hakim bersifat pasif. Yang menjadikan kesimpulan ini ada adalah karena asas-asasnya seperti hakim harus menunggu, hakim mengejar kebenaran formal, dan hakim mengadili seluruh gugatan.
Sidang pengadilan untuk perkara perdata umum juga terbuka untuk umum. Tujuan dari keterbukaan pengadilan ini adalah supaya bisa diikuti oleh siapa saja sehingga tidak akan ada yang memihak. Para pihak yang berperkara boleh mewakilkan kepada kuasa, tetapi boleh juga tanpa mewakilkan.
Selain itu, peradilan juga harus dilakukan dengan sederhana, cepat, dan juga biaya ringan. Apapun keputusan yang diberikan, harus dengan alasan-alasan. Ini bertujuan supaya tindakan atau perbuatan sewenang-wenang bisa dihindari. Alasan lainnya adalah karena hakim juga harus mendengar kedua belah pihak, supaya putusannya bisa benar-benar adil.
Kami Ada Untuk Menuntaskan Perkara Perdata Umum
Bersama kami, Anda bisa menghadapi apapun perkara perdata umum dengan baik. Dengan seadil-adilnya karena setiap warga negara berhak mendapatkan keadilan setinggi mungkin.
Entah masalah yang sedang Anda hadapi saat ini adalah salah satu dari contoh di atas, atau yang belum disebutkan. Hubungi kami untuk mengetahui apakah masuk dalam kategori perkara perdata umum atau kasus pidana.
Segala upaya bisa dilakukan dengan keputusan terbaik sesuai dengan perkaranya masing-masing. Siapa saja bisa mendapatkan konsultasi atau layanan hukum lainnya yang kami tawarkan sebagai kantor advokat. Apapun perkara Anda, apapun subjek Anda dalam perkara tersebut, dengan kondisi finansial apa saja, hanya perlu hubungi kami. Sebab apa yang memang jadi perselisihan dan tak bisa segera diselesaikan, harus segera masuk dalam pengadilan.